Berita

Kolaborasi Jelang HAB Kemenag, Pesan Kasubbag dalam Apel Pagi

Rabu, 15 November 2023 10:25 WIB
  • Share this on:

Blitar (Humas) -  Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar menggelar apel pagi pada Senin (13/11). Berlangsung di halaman Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar, pembina apel, Syaikhul Munib, berpesan agar seluruh keluarga Kemenag Kab. Blitar bersama-sama memeriahkan peringatan Hari Amal Bhakti (HAB) Kementerian Agama ke-78.

"Ketua panitia sudah ditentukan, yaitu Bapak Mun'im Sufufi. Saya berharap kita dapat mengikuti dan mendukung seluruh kegiatan dalam rangka HAB Kemenag ke-78", kata Munib. Pesan ini disampaikan di depan seluruh peserta apel juga kepala kantor, kepala seksi dan penyelenggara. Munib juga menyampaikan bahwa dengan penentuan ketua panitia dan diterbitkannya SK Panitia HAB, diharapkan seluruh karyawan dapat berkolaborasi peringatan HAB Kemenag semakin dekat.

Sebelum mengakhiri apel dengan doa, Munib menambahkan agar seluruh karyawan dapat melaksanakan tugas masing-masing dengan sebaik-baiknya. Hal ini menjadi bukti dari komitmen kita untuk dapat melayani masyarakat dengan pelayanan terbaik.

Apel yang dilaksanakan tiap Senin ini selain menjadi kegiatan rutin untuk memulai kegiatan juga menjadi momen untuk memupuk rasa kebersamaan. Selanjutnya diharapkan mampu menciptakan suasana "aman, Nyaman, dan menyenangkan" sebagaimana tagline Kemenag Kab. Blitar. (Ax)

Editor:
Axelda Martha
Penulis:
Axelda Martha
Fotografer:
Axelda Martha

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Doa Lintas Agama dalam Peringatan HAB ke-77 Kementerian Agama, Wujud Kerukunan Umat untuk Indonesia Hebat
  • Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional, Kakankemenag Kab. Blitar: Teladani Nilai-nilai Warisan Ki Hajar Dewantara
  • - Pengukuhan Pengurus BKM Kabupaten Blitar Periode 2023-2027, Rabu (25/11/2023).
  • - Apel Korpri Kankemenag Kab. Blitar