Berita

KEPALA KEMENAG KAB. BLITAR MENJADI PIONEER PELANTIKAN PENGURUS KELOMPOK KERJA PENGAWAS PENDIDIKAN AGAMA PADA SEKOLAH

Minggu, 25 Pebruari 2024 10:50 WIB
  • Share this on:

Kab. Blitar (PAIS) - PAIS Kemenag Kab. Blitar Berkarakter. Kamis, 22 Februari 2024, bertempat di Hotel Aster Jl. Trunojoyo Kota Batu, dilaksanakan Pelantikan Pengurus Kelompok Kerja Pengawas Pendidikan Agama Kabupaten Blitar periode 2024- 2027 bersamaan dengan “Pelatihan Implementasi Inovasi Moderasi Beragama di Sekolah” yang diinisiasi dan diselenggarakan oleh Seksi Pendidikan Agama Islam (Seksi PAIS) Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar, Drs. H. Baharuddin, M.Pd.,  Kepala  Sub. Bag. TU, Drs. H. Syaikhul Munib, M.Ag., Kasi PAIS, Drs. H. Moh. Rosyad,M.Si., Kepala Seksi dan Penyelenggara, Ketua dan Pengurus DWP Kemenag Kab. Blitar. Ketua dan pengurus Forum Komunikasi Guru (FKG) agama, Ketua dan Pengurus Kelompok Kerja Guru (KKG) Pendidikan Agama, Musyawarah Guru Mata Pelajaran (MGMP) Pendidikan Agama, Ketua dan Pengurus Kelompok Kerja Guru (MGMP) Pendidikan Agama, Ketua dan Pengurus Musyawarah Guru Mata Pelajaran( MGMP) Pendidikan Agama jenjang SMP, SMA dan SMK, serta Ketua dan Penguru Pokjawas  Pendidikan Agama Islam Kab. Blitar.

Sebelum dilakukan pelantikan secara resmi oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar, Drs. H. Baharuddin, M.Pd., terlebih dahulu dibacakan surat keputusan pengangkatan (SK) kepengurusan, kemudian baru dilakukan pelantikan dan diakhiri pembacaan ikrar oleh ketua Kelompok Kerja Pengawas Agama terpilih Ibu Yus Shofiatus Sholihah, M.Pd., yang dalam kedinasan menjabat sebagai Pengawas Pendidikan Agama Islam Jenjang SMK dan diikuti oleh semua pengurus yang baru dilantik.

Dalam sambutanya, Baharuddin berharap agar setelah dilantik, para pengurus segerah tergerak, bergerak, dan mengerakkan guru pendidikan agama, peserta didik, organisasi intra sekolah, dan kelompok ekstrakulikuler bidang rohani agama untuk menyelenggarakan kegiatan bersama dalam rangka meningkatkan kapasitas sumber daya manusia dan mutu penyelenggaraan pendidikan agama  yang berwawasan moderasi beragama, dengan mengevalusi materi, metode, media pembelajaran, dan ekstrakulikuler bidang rohani agama yang berwawasan moderasi beragama.

Mengingat Pembentukan Kelompok Kerja Pengawas Pendidikan Agama pada Sekolah ini menjadi pionir dan yang pertama di Jawa Timur, maka para pengurusnya dituntut selalu mengupdate pengetahuan dan kompetensi dirinya diatas kemampuan rata-rata guru agama, agar kedatangannya di sekolah, baik saat melakukan pembinaan, pendampingan maupun saat melakukan supervisi pada guru agama terasa lebih bermakna dan kehadiranya selalu diharapkan baik oleh guru agama maupun kepala sekolah.

Selalu meningkatkan kualitas pembelajaran dan kompetensi para guru agama dengan membentuk komunitas belajar (kombel), yang memungkinkan guru bisa saling berdiskusi tentang pembelajaran yang berwawasan moderasi beragama, saling melakukan refleksi, dan evaluasi serta membudayakan kolaborasi berkelanjutan serta tanggung jawab kolektif, dengan tujuan untuk meningkatkan kualitas pembelajaran yang berdampak pada hasil belajar murid dalam platform Merdeka Mengajar (PMM).

"Kelompok Kerja Pengawas Agama pada sekolah dibentuk dalam rangka melaksaanakan Keputusan Menteri Agama Nomor 379 Tahun 2023 tentang Pembentukan Kelompok Kerja Pengawas Pendidikan Agama pada sekolah", kata Drs. Moh. Rosyad, M.Si. Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam (Kasi PAIS) Kementerian Agama Kabupaten Blitar selaku penanggung jawab kegiatan ini.

*Penulis adalah Kepala Seksi Pendidikan Agama Islam (Kasi PAIS) pada Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar

Editor:
Axelda Martha
Kontributor:
PAIS Kemenag Kab. Blitar
Penulis:
Drs. H. MOH. ROSYAD, M.Si.

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Doa Lintas Agama dalam Peringatan HAB ke-77 Kementerian Agama, Wujud Kerukunan Umat untuk Indonesia Hebat
  • Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional, Kakankemenag Kab. Blitar: Teladani Nilai-nilai Warisan Ki Hajar Dewantara
  • - Pengukuhan Pengurus BKM Kabupaten Blitar Periode 2023-2027, Rabu (25/11/2023).
  • - Apel Korpri Kankemenag Kab. Blitar