Berita

BIMBINGAN TEKNIS PENYUSUNAN SOAL ASESMEN JENJANG MI & CAPACITY BUILDING TRAINING MIN 7 BLITAR

Senin, 4 Maret 2024 16:09 WIB
  • Share this on:

Kab. Blitar (MIN 7) - Awal Bulan Maret 2024, MIN 7 Blitar melaksanakan "BIMBINGAN TEKNIS PENYUSUNAN SOAL ASESMEN JENJANG MI & CAPACITY BUILDING TRAINING" yang dilaksanakan pada hari Sabtu-Senin, tanggal 2-4 Maret 2024. Kegiatan terbagi menjadi 2 segmen yaitu Bimtek Penyusunan Soal Asesmen Jenjang MI pada Hari Sabtu dilanjutkan Bimtek Capacity Building Training pada Hari Senin. Kegiatan bimbingan teknis ini bertujuan untuk berkolaborasi berupaya meningkatkan kapasitas individu dan kelompok yang dimiliki, untuk bersama-sama mencapai visi, misi, dan tujuan madrasah.

Peserta dalam kegiatan ini melibatkan beberapa lapisan, mulai dari komite madrasah, perwakilan paguyuban kelas 1-6, juga guru dan tenaga kependidikan MIN 7 Blitar. Kegiatan ini juga dihadiri oleh Kepala Kantor Kementerian Agama Kabupaten Blitar, Drs. H. Baharuddin, M.Pd. Beliau menyampaikan pentingnya berkolaborasi dengan komite, paguyuban, dan pihak madrasah untuk mencapai visi, misi dan tujuan madrasah.

Bimbingan teknis Capacity Building Training yang dilakukan di MIN 7 Blitar mendatangkan narasumber yang hebat, yaitu Dr. Muqowim, M.Ag. Dosen dari Universitas Sunan Kalijaga dan juga founder dari Rumah Kearifan Yogyakarta. Sebagai narasumber, Dr. Muqowim, M.Ag. juga menyampaikan bahwa untuk meningkatkan kualitas diri perlu dilakukan dengan piece, love, happy, power, and pure. Beliau juga menambahkan 7 personal power sebagai kunci kesuksesan adalah kesadaran, tujuan, keyakinan, cinta, energi positif, fokus, dan keputusan.

Kepala MIN 7 Blitar berharap semoga dengan adanya kegiatan ini dapat membangun sinergi antara komite madrasah, paguyuban kelas, dan pihak madrasah untuk mencapai visi, misi, dan tujuan MIN 7 Blitar.

Kontributor:
MIN 7 BLITAR
Penulis:
Zidni Ilma
Fotografer:
Farida.fha

Kalender

Oktober 2024
MIN SEN SEL RAB KAM JUM SAB

Gallery

  • Doa Lintas Agama dalam Peringatan HAB ke-77 Kementerian Agama, Wujud Kerukunan Umat untuk Indonesia Hebat
  • Gelar Upacara Peringatan Hari Pendidikan Nasional, Kakankemenag Kab. Blitar: Teladani Nilai-nilai Warisan Ki Hajar Dewantara
  • - Pengukuhan Pengurus BKM Kabupaten Blitar Periode 2023-2027, Rabu (25/11/2023).
  • - Apel Korpri Kankemenag Kab. Blitar